Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bisakah Pria dan Wanita Mendapatkan Orgasme Bersama?

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

orgasme-bersama-sama-doktersehat

DokterSehat.Com – Kecepatan mendapatkan orgasme pada pria dan wanita yang sehat tidaklah sama. Pria lebih mudah mendapatkan orgasme ketimbang wanita. Kadang kala pria susah mendapatkan orgasme, tapi wanita lebih mudah mendapatkannya. Intinya, pria dan wanita sedikit lebih susah mendapatkan orgasme bersama-sama atau jaraknya tidak lama.

Dengan kondisi seperti itu, bisakah seorang pria dan wanita mendapatkan orgasme bersama-sama? Jawabannya adalah bisa. Namun, ada beberapa hal yang harus dilakukan pasangan untuk mendapatkannya.

Cara mendapatkan orgasme bersama-sama

Mendapatkan orgasme bersama-sama memang sulit. Namun, dengan melakukan beberapa cara di bawah ini orgasme bisa satang dengan lebih mudah.

  1. Memberikan rangsangan yang lebih besar pada wanita

Kunci untuk mendapatkan orgasme bersama-sama adalah memberikan rangsangan yang besar pada wanita. Rangsangan yang besar akan membuat mereka terangsang secara seksual dan siap. Jangan mulai seks kalau wanita belum benar-benar basah di dalam vaginanya. Cek dengan memasukkan jari ke sana dan sedikit putar.

Kalau wanita sedang ada lada puncak gairah seksual, mereka akan mudah terangsang. Gampangnya biarkan wanita mendapatkan kenikmatan lebih banyak di awal baru selanjutnya Anda melakukan penetrasi.

  1. Memilih posisi seks yang tepat

Posisi seks ada ratusan. Namun, Anda hanya perlu memilih beberapa saja. Jangan memilih posisi seks yang memberikan rasa tidak nyaman atau malah sakit. Dengan posisi seks itu, maksimalkan penetrasi dan pemanasan agar mudah orgasme dan bersama-sama.

Sesuaikan posisi seks dengan bentuk tubuh yang Anda miliki. Selanjutnya sesuaikan dengan kelenturan tubuh dan rasio berhasilnya seks kalau menggunakan posisi itu. Posisi seks dengan tingkat keberhasilan tinggi adalah misionaris, woman on top, dan doggy style.

  1. Melakukan komunikasi dengan baik

Komunikasi yang baik akan menentukan keberhasilan saat melakukan seks. Selama ini pasangan jarang melakukan komunikasi dan hanya bercinta sambil memberikan kode. Kalau komunikasi memang dibutuhkan, lakukan dengan baik. Jangan hanya diam saja dan menerima apa yang terjadi.

Wanita biasanya menjadi pihak yang kerap sekali pasif dalam melakukan seks. Padahal mereka masih bisa meminta pasangan untuk melakukan ini dan itu kalau seks yang dirasakan masih belum membuat mereka merasa puas.

  1. Mengetahui tanda-tanda orgasme

Pria bisa melakukan penetrasi dengan intens atau perlahan-lahan. Saat melakukan penetrasi, mereka harus tahu apa tanda wanita yang akan mendapatkan orgasme. Tanda ini harus benar-benar diperhatikan agar Anda bisa dengan mudah untuk mengambil tindakan.

Beberapa tanda orgasme pada wanita yang paling umum adalah dada semakin membesar dan puting membulat. Selanjutnya napas akan sedikit berat dan wajah mulai memerah. Wanita juga mulai kehilangan kontrol dan mudah mengeluarkan desahan.

  1. Bisa mengendalikan diri

Maksud dari mengendalikan diri di sini adalah menahan orgasme agar tidak muncul dahulu. Pada pria ada beberapa cara yang bisa dilakukan seperti edging atau mencabut dahulu penis agar rangsangan menurun. Pada wanita, orgasme juga bisa ditahan. Kalau wanita tidak bisa menahan bisa orgasme terlebih dahulu.

Mengapa membiarkan wanita orgasme dahulu? Karena wanita bisa orgasme berkali-kali. Jadi, pria harus bisa memegang kendali dan menyesuaikan orgasmenya dengan pasangan. Cara ini memang sulit dan tidak sekali atau dua kali langsung berhasil.

Kesalahan seks yang membuat orgasme susah terjadi

Orgasme susah sekali didapatkan karena pasangan sering sekali melakukan kesalahan. Berikut beberapa kesalahan yang bisa memberikan dampak cukup besar dalam seks.

  • Terlalu tergesa-gesa dalam melakukan seks. Terkadang karena terlalu antusias dan memendam hasrat cukup lama, pasangan jadi lupa dasar-dasar melakukan seks. Alih-alih melakukan pemanasan, mereka akan langsung ke sesi inti untuk penetrasi. Dengan ritme yang cepat ini wanita akan mudah mendapatkan rasa sakit.
  • Berekspektasi terlalu tinggi. Kondisi ini bisa muncul kalau pasangan kerap menyaksikan video pornografi. Akhirnya mereka terobsesi untuk melakukan apa saja yang ada di sana. Padahal tidak semua yang ada di sana cocok untuk dilakukan. Terkadang malah memberikan rasa sakit dan memicu cedera. Lakukan posisi seks biasa saja asal sama-sama bisa menikmati.
  • Seks dalam kondisi tubuh yang tidak seimbang. Maksudnya, tubuh pria masih sehat dan pasangannya sedang lelah. Berlaku juga sebaliknya. Seks harusnya dilakukan dalam kondisi sama-sama sehat agar tidak terjadi gangguan pada pria dan wanita. Orgasme pun juga lebih mudah didapatkan.
  • Mengulangi masalah yang sama. Salah satu kesalahan dari pasangan adalah sering mengulang kesalahan. Pria dan wanita harusnya lebih memahami kesalahannya, bila perlu dicatat. Kalau kesalahannya tidak parah mungkin tidak mengapa. Namun, kalau kesalahan bisa memicu cedera, harus segera diatasi.
  • Mengonsumsi makanan atau minuman yang bisa meningkatkan gairah. Sebenarnya pria dan wanita hanya perlu menjaga gaya hidup dan berolahraga kalau ingin selalu kuat di ranjang tanpa harus menggunakan obat kuat yang memiliki efek samping.
  • Terlalu cemas dengan apa yang terjadi. Cemas mungkin wajar kalau Anda baru pertama kali melakukannya. Namun, kalau sampai berkali-kali berarti ada yang tidak beres dan harus segera dibenarkan. Saat melakukan seks sebisa mungkin untuk lebih santai agar ereksi dan orgasme bisa terjadi. Pun wanita juga mudah terangsang.
  • Makan terlalu banyak sebelum bercinta. Makan terlalu banyak akan menyebabkan gula darah meroket. Dampaknya Anda akan mudah sekali merasakan kantuk sehingga seks yang dilakukan tidak bisa konsentrasi.

Inilah sedikit ulasan tentang cara mendapatkan orgasme bersama-sama dengan pasangan. Dari beberapa cara di atas, mana saja yang sering Anda lakukan, tapi masih kerap gagal? Semoga setelah mendapatkan informasi tambahan di atas, Anda bisa lebih memahami informasi dan mudah mempraktikkannya.



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.